Penerimaan Siswa Baru SMKN1 Raha Tahun 2020

04:40:22 - 22/06/2020 By Rimlis

SMKN Negeri 1 Raha, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara hari ini tanggal 22 Juni 2020 merupakan hari pertama Penerimaan Peserta Didik Baru.

Penerimaan Peserta didik baru ini dilakukan dalam dua metode yaitu secara online dan secara offline. Sesuai hasil pantauan kami di lapangan, pendaftaran secara ofline telah mengikuti protab keamanan pencegahan penyebaran Covid-19, sementara pendaftarann online, sudah mencapai jumlah pendaftar sebanyak 2 calon peserta. Sedangkan total pendaftar offline mancapai sekitar 100 lebih pendaftar.